Page 53 - mediajaya-ed-1-2016
P. 53

53                                                               DARI WILAYAH KE WILAYAH




                                                                                 Jakarta Utara
                                                      Sosialisasi Pajak di KecamatanTanjung Priok
                               Unit Pelayanan Penyuluhan dan Layanan Informasi (PPLI) Dinas Pe-
                               layanan Pajak DKI Jakarta bekerja sama dengan Unit Pelayanan Pajak
                               Daerah (UPPD) Tanjung Priok menggelar sosialisasi pajak di tujuh kelu-
                               rahan di wilayah Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Hal ini meru-
                               pakan tindak lanjut Surat Kepala Dinas Pelayanan Pajak Provinsi DKI
                               Jakarta No. 345/-1.722 pada 12 Februari 2016 tentang Optimalisasi Pe-
                               mungutan PBB-P2 pada UPPD dan upaya pendataan, penetapan wajib
                               pajak hotel dan rumah kos yang belum terdaftar, serta upaya pendataan
                               dan penagihan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan sosialisasi BBN-
                               KB  (Bea  Balik  Nama  Kendaraan  Bermotor)  untuk  menghindari  pajak
                                                                 progresif.(Humas DPP DKI/BTT)








                                              Jakarta Timur
                                              Pelayanan puskesmas harus memuaskan
                                              Wakil  Walikota  Jakarta  Timur,  Husein  Murad,  meminta  agar  pelayanan
                                              Puskesmas bisa memberikan kenyamanan dan memuaskan masyarakat.
                                              "Fasilitas kesehatan harus disiapkan dengan baik untuk memberikan pe-
                                              layanan kepada masyarakat. Terutama dokter dan perawat harus melayani
                                              dengan ramah, dan pendataannya juga jangan dipersulit. Jadi pasien mera-
                                              sa nyaman berobat," ucap Husein, saat melakukan inspeksi mendadak ke
                                              Puskesmas  Kecamatan  Cipayung,  Senin  (14/3).Husein  menambahkan,
                                              pelayanan promotif dan preventif Puskesmas tersebut perlu ditingkatkan,
                                              mengingat  fasilitas  yang  ada  sudah  cukup  lengkap.Dalam  sidaknya  ini,
                                              Wakil  Walikota Jakarta Timur menyempatkan diri berdialogdengan war-
                                              ga yang sedang berobat, serta meninjau ruangan rawat inap. (diskominfo
                                              Jakbar/BTT)










                                                                 Kabupaten Kepulauan Seribu
                                                                Bupati pelopori tertib  administrasi

                             Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo, menerima surat Izin Mendirikan
                             Bangunan (IMB) untuk pembangunan kantor Kelurahan Pulau Harapan,
                             Jumat (11/3). Pemberian IMB dari Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu
                             (PTSP) ini merupakan realisasi nyata Pemerintah Kabupaten Kepulauan
                             Seribu dalam memberikan contoh tertib administrasi kepada pengembang
                             dan  masyarakat.  Sebelumnya,  Budi  Utomo  memimpin  rapat  persiapan
                             monitoring Surat Izin Penunjukan Penggunaan Tanah (SIPPT) di Kepu-
                             lauan Seribu. Pada kesempatan itu, bupati meminta agar ada satu kebi-
                             jakan dari provinsi berupa Pergub atau Perda yang menyatakan petunjuk
                             batas wilayah sebagai acuan izin-izin yang ada. (Sudinkominfomas Kep
                             Seribu/   BTT)




                                                                                    Media Jaya | Nomor 01 Tahun 2016
   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58