Page 39 - MJ EDISI 4 2019
P. 39
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta
Nikmati Tantangan Demi
Melayani Masyarakat
Tangan luwes, jari jemari lentik, dan sorot mata tajam yang fokus. Gambaran itu bisa didapat
jika pertama kali berjumpa dengan Sri Widyastuti, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta.
Sosok perempuan ayu semampai tersebut, akan terlihat semakin anggun bak seorang penari jika
sedang berbicara menyampaikan pendapatnya.
ekhasan Sri, begitu biasa dipanggil,
tidak begitu saja muncul. Perempuan
yang dilantik Gubernur DKI Jakarta
KAnies Basweda pada 9 Januari 2019
itu, mengaku memiliki kecintaan pada bidang
seni tari sejak masih remaja. Wujud kecintaan-
nya itu, kemudian semakin terlihat saat sedang
menjalani masa perkuliahan di Fakultas Kedok-
teran Universitas Diponegoro (Undip), Sema-
rang, Jawa Tengah.
Pengakuan Sri tersebut diungkapkan kepa-
da Media Jaya belum lama ini. Sebelum men-
jadi pemuncak jabatan di Dinas Kesehatan DKI
Jakarta, perempuan berusia 55 tahun itu memu-
lai karir dari nol dengan bergabung di Puskes-
mas Pasar Rebo, Jakarta Timur, pada 1999. Saat
itu, karirnya di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
dimulai setelah dirinya memutuskan pindah se-
bagai aparatur sipil negara (ASN) dari Kement-
erian Kesehatan RI.
“Sebelum bergabung dengan DKI, saya
bekerja di Cilacap, Jawa Tengah sejak 1989.
Media Jaya Edisi 4 2019 39