Page 28 - MJ EDISI 4 2019
P. 28
SEKITAR BALAIKOTA
Genjot Investasi Transit Berkelanjutan
Penataan masalah transportasi di Jakarta menjadi salah satu kunci dalam pembangunan kota. Apalagi, penggu-
naan kendaraan umum mengalami penurunan hingga 33 persen dibanding penggunaan kendaraan umum pada 1998
yang mencapai 48 persen. Hal ini terjadi karena masyarakat yang beralih menggunakan kendaraan pribadi.
“Perubahan selama 20 tahun ini harus segera dientaskan dengan infrastruktur kendaraan publik Jakarta yang ter-
integrasi dan terkoneksi di seluruh wilayah Ibu Kota. Dan kondisi angka ini harus dikembalikan, bahkan lebih jauh lagi.
Bahwa, perbandingannya 75 persen dengan menaiki transportasi publik, dan sisanya sebanyak 25 persen mengendarai
kendaraan pribadi. Dan itu semuanya membutuhkan investasi masif dan kebijakan yang konsisten di semua sektor. Bu-
kan hanya satu sektor, tapi semua sektor,” ujar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di Balaikota.
Sejak tahun 2005, masyarakat Indonesia telah banyak tinggal di perkotaan dibandingkan pedesaan. Bahkan, lebih
dari 70 persen populasi dunia akan tinggal di kota pada 2050. Karena itu, rencana pembangunan transportasi adalah
kunci dalam membangun kota. Saat ini, Pemprov DKI juga telah menyusun rencana tersebut dalam Rapat Kerja Daerah.
Anies menjelaskan, pembangunan fasilitas transportasi umum massal melalui BRT, MRT, maupun LRT tengah di-
lakukan dan masih membutuhkan investasi hingga mencapai target penyelesaian 10 tahun ke depan. Selain pembangu-
nan sektor transportasi, dia juga menekankan pembangunan di sektor rumah dalam memenuhi kebutuhan dasar tingkat
mikro, serta memfasilitasi sektor swasta agar terus tumbuh berkembang di Jakarta.
“Targetnya, kita ingin mengubah masyarakat untuk lebih banyak menggunakan kendaraan umum. Saya berharap
setelah diskusi ini, kita memiliki kerangka pemikiran yang baru untuk dapat melanjutkan pembangunan kota kita agar
kita mewujudkan Ibu Kota Indonesia yang lebih baik,” ucapnya.
28 Media Jaya Edisi 4 2019